Kolaborasi dengan Raudhatul Athfal di Kota Bandung, Tanamkan Cinta Zakat Sedari Dini | Indonesia Berbagi
Logo Indonesia Berbagi INDONESIA BERBAGI
BERITA

Kolaborasi dengan Raudhatul Athfal di Kota Bandung, Tanamkan Cinta Zakat Sedari Dini

Selasa, 25 Maret 2025

KOTA BANDUNG  – Sebagai lembaga amil zakat Kota Bandung, Indonesia Berbagi terus berupaya merangkul seluas-luasnya mitra demi memperkokoh salah satu pilar islam dalam hal kemakmuran.

Salah satu langkah nyata yang dilakukan adalah dengan menggandeng beberapa Raudhatul Athfal (RA) di Kota Bandung dalam program edukasi zakat fitrah di bulan Ramadhan. Sejak Senin, 17 Maret hingga Kamis, 20 Maret, Indonesia Berbagi telah berkunjung ke RA Hukama, RA Rumah Bintang, RA Al-Musyawarah, RA Nurul Islam, dan Essenville Preschool, membawa pengalaman belajar yang tak hanya bermakna tetapi juga menyenangkan.

Anak-anak diajak memahami zakat fitrah bukan sekadar teori, tapi langsung melalui praktik menyerahkan zakat kepada amilin (penghimpun zakat). Bagi mereka, ini bukan sekadar kegiatan sekolah, ini adalah awal dari sebuah kebiasaan baik yang akan tumbuh dan mengakar dalam kehidupan mereka kelak.

Dengan mengenalkan zakat sejak dini, kita tengah menyiapkan generasi yang lebih peduli, lebih dermawan, dan lebih memahami bahwa keberkahan hidup bukan hanya soal menerima, tetapi juga tentang memberi. Karena sejatinya, kebiasaan berbagi yang ditanam sejak kecil akan tumbuh menjadi karakter mulia sepanjang hayat.***

 

(Afifah)

Bantu sebarkan kebaikan