Dukung Pejuang Dakwah, Indonesia Berbagi Salurkan Paket Peduli Dakwah Pelosok
Minggu, 30 Maret 2025
JAWA BARAT – Mencerdaskan masyarakat dalam pengetahuan agama serta menyebarkan syariat merupakan salah satu bentuk dakwah. Dakwah sendiri adalah kewajiban bagi setiap muslim, meskipun hukumnya fardhu kifayah, yang berarti jika sudah ada yang menjalankannya, maka kewajiban tersebut menjadi gugur bagi yang lain.
Sebagai bentuk dukungan bagi para dai yang berdakwah tanpa mengenal lelah dan jarak, Indonesia Berbagi menyalurkan bantuan berupa bingkisan Dakwah Pelosok serta santunan bagi mereka yang berjuang menyebarkan ilmu agama. Bantuan tersebut titipan dari para donatur yang telah berdonasi di Indonesia Berbagi.
Sepanjang bulan Ramadhan, sebanyak 20 paket Peduli Dakwah Pelosok telah disalurkan secara bertahap ke berbagai wilayah, di antaranya Cigondewah (Kota Bandung), Arjasari (Kabupaten Bandung), Pangalengan (Kabupaten Bandung), dan Cilembu (Kabupaten Sumedang).***
(Afifah)